What's Hot

Travel

Love

unyu

Health

Wednesday, October 28, 2015

7 Cara Menentukan Arah Masa Depan Kamu Anak Muda Indonesia !

Warna Unyu ~ Hari ini 28 Oktober 2015 dirayakan sebagai hari sumpah pemuda. Pemuda adalah tonggak berdirinya sebuah negara. Pemuda adalah tonggak pemersatu bangsa. Pemuda adalah sosok yang akan menjadi aktor dan pemimpin masa depan bangsa.

Semangat nasionalisme ini harus kamu dukung dengan sebuah pilihan hidup yang dapat membuat kamu bisa melakukan sesuatu yang lebih untuk Indonesia di masa yang akan datang.

Banyak para pemuda sekarang ini masih bingung dalam menentukan masa depan atau pilihan jalan mana yang harus mereka tuju untuk meraih masa depan yang sesuai dengan keinginan dan potensi diri.

Warna Unyu dengan semangat Nasionalisme ingin mengajak pemuda pemudi bangsa memilih jalan hidup dan menemukan jati diri kamu yang sebenarnya agar bisa membuat kamu dapat melakukan lebih untuk Indonesia di masa yang akan datang.

Berikut ini adalah beberapa tips sederhana yang ingin Admin Warna Unyu berikan untuk pemuda Indonesia dalam menentukan arah hidupnya.

1. Melakukan Refleksi Terhadap Potensi Diri
Hal pertama yang mesti kamu lakukan adalah melihat kembali dan melakukan refleksi terhadap diri kamu sendiri. Setiap orang sebenarnya memiliki potensi. Namun bidangnya saja yang berbeda. Lakukan refleksi diri untuk dapat menemukan bidang potensi kamu

2. Potensi Kamu Ada di Bidang Mana
Setelah melakukan refleksi, kamu akan menemukan potensi diri kamu. Disinilah kamu harus memilih bidang mana yang kiranya sesuai dengan potensi terbaik yang kamu miliki. Dengan demikian kamu sudah melakukan langkah awal yang benar.

3. Jangan Mengikuti Arus (Trend)
Trend memang sangat mudah mempengaruhi seseorang. Misalnya sekarang sedang menjadi trending adalah moto gp, kamu baru bermimpi untuk menjadi pembalap moto gp. Sudah telat. Orang yang ingin menjadi pembalap moto gp sudah bermimpi dari kecil dan melakukan banyak latihan untuk keberhasilan mereka.

Jadi, Janganlah megikuti trend yang sedang in untuk menentukan arah hidupmu. Kembali lagi ke point 1 dan 2. kamu punya potensi kembalilah ke jalur yang kamu hebat disana.

4. Berkarir di Bidang yang sesuai dengan Potensi Diri
Kamudian adalah berkarir di bidang yang sesuai dengan potensi diri kamu. Hal ini akan membuat kamu lebih maju dalam mengembangkan diri dan potensi sehingga bidang yang kemu tekuni akan menjadi lebih berarti bagi diri kamu.

5. Lihat Peluang Kamu di Bidang yang Kamu Pilih
Dalam berkarir, kamu juga harus melihat peluang. Temukan dan ambil peluang - peluang yang akan membawa kamu mejadi lebih hebat dan akan mencapai cita yang seperti banyanganmu.

6. Jalani Bidang yang Kamu Pilih dengan segala Suka Dukanya
Dalam berkarir juga, pasti ada suka dan dukanya, pasti ada plus dan minusnya. Kamu harus berbesar hati dalam menghadapi hal ini. Dengan adanya suka dan duka dalam sebuah karir, maka itu akan menjadi sebuah proses pembelajaran menuju kedewasaan bagi pemuda pemudi penerus bangsa.

7. Jika Kamu Sudah Menemukan Jati diri, Pikirkan Apa yang Indonesia Butuhkan darimu
Kamu sukses dalam menentukan jati diri dan berkarir di dalamnya. Kini yang harus kamu lakukan adalah menemukan apa yang Indonesia butuhkan dari dirimu. Karena Indonesia sekarang masih sangat membutuhkan tenaga- tenaga pemuda yang berkarya untuknya.

#sumpahpemuda #pemudaindonesia #tempatbacaanakmuda

Comments
0 Comments

Post a Comment

Kuy, Komentar dengan Bijak!

 
Copyright © 2014-2017 Warnaunyu.com - Tempat Baca Anak Muda / Sitemap / Disclimer / Kebijakan Privasi / Kirim Artikel / Kontributor / Pasang Iklan
Powered by Blogger